Mobil pemudik asal Jambi yang akan pulang kampung ke Kabupaten Purworejo tersangkut di rel KA di wilayah Banyumas, Jawa Tengah. Dugaan sementara, sopir sengaja mencelakakan seluruh penumpangnya dan bermaksud menabrakan mobil ke Kereta Api (KA) yang akan melintas.
Mobil minibus ini tersangkut dengan posisi melintang, tepat di tengah Jembatan Sungai Angin di Desa Kradenan, Kecamatan Sumpiuh, Banyumas.
Kejadian bermula saat pengemudi mobil bernama Candra dengan tiba-tiba dan sengaja membelokkan arah mobil masuk ke jalur KA sejauh satu kilometer. Mobil berhenti dengan posisi di tengah jembatan KA.
Dampak kejadian ini, jalur ganda KA dari arah Jakarta tujuan Yogyakarta dan sebaliknya menjadi terhambat. Petugas PT KAI terus berusaha mengevakuasi mobil dari jembatan yang tingginya lebih dari lima meter dari permukaan sungai.
Kini polisi masih mengejar pengemudi mobil yang hendak mencelakai delapan penumpang tersebut.